Mengenal Gaya Belajar dan Tips Belajar di Kehidupan Sehari-hari

learning-style

Belajar adalah latihan atau pengalaman yang dialami dan menimbulkan adanya perubahan tingkah laku. Dalam belajar, kita perlu melakukan pengulangan karena hal tersebut dapat membantu kita untuk menguasai atau memahami sesuatu sepenuhnya.

Setiap orang memiliki keunikan masing-masing dalam melakukan kegiatan belajar, sehingga diperlukan adanya pemahaman mengenai strategi terbaik yang dapat kita lakukan ketika sedang mempelajari sesuatu. Jika seseorang sudah memahami dirinya dengan baik, maka proses belajar pun akan berlangsung dengan lebih efektif. 

Gaya Belajar

Gaya belajar merupakan suatu kecenderungan untuk seseorang menggunakan suatu strategi belajar sehingga proses belajar bisa sesuai dengan tuntutannya. Dalam kegiatan belajar, terdapat beberapa gaya yang dapat disesuaikan dengan kemampuan diri kita. Terdapat 3 (tiga) macam gaya belajar yang bisa dilakukan oleh seseorang, tetapi mayoritas menunjukkan adanya kecenderungan atau tendensi terhadap salah satu gaya belajar saja.

Walter Burke Barbe dan rekannya mengusulkan tiga modalitas pembelajaran (sering diidentifikasi dengan akronim VAK):

  • Modalitas Visual
  • Modalitas Auditorial
  • Modalitas Kinestetik

Barbe dan rekannya melaporkan bahwa kekuatan modalitas belajar dapat terjadi secara mandiri atau dalam kombinasi (walaupun kekuatan modalitas yang paling sering, menurut penelitian mereka, bersifat visual atau campuran), kekuatan tersebut dapat berubah seiring waktu, dan terintegrasi seiring bertambahnya usia. 

Mereka juga menunjukkan bahwa kekuatan modalitas belajar berbeda dengan preferensi; preferensi modalitas yang dilaporkan sendiri oleh seseorang mungkin tidak sesuai dengan kekuatan modalitas yang diukur secara empiris.Keterputusan antara kekuatan dan preferensi ini dikonfirmasi oleh penelitian berikutnya.

Pada saat seseorang ingin mempelajari sesuatu, langkah pertama yang dapat dilakukan adalah dengan mengenali gaya belajar mereka melalui dominasi modalitas visual (V), auditorial (A), atau kinestetik (K).

Visual

Seseorang dengan dominasi modalitas visual akan memiliki proses belajar lebih baik melalui apa yang mereka lihat. Ciri-ciri orang dengan gaya belajar visual adalah:

  • Rapi dan Teratur
  • Mementingkan tampilan
  • Mengingat apa yang dilihat dibandingkan dengan apa yang didengar
  • Melakukan asosiasi visual
  • Lebih suka membaca daripada dibacakan

Auditorial

Seseorang dengan dominasi modalitas auditorial akan memiliki proses belajar lebih baik melalui apa yang mereka dengar. Ciri-ciri orang dengan gaya belajar auditorial adalah:

  • Mudah terganggu oleh keributan
  • Senang membaca dengan keras dan senang mendengarkan
  • Sering menggerakkan bibir dan mengungkapkan tulisan atau berbicara kepada diri sendiri pada saat proses belajar
  • Mengingat apa yang didengar dibandingkan dengan apa yang dilihat
  • Suka berdiskusi

Kinestetik

Seseorang dengan dominasi modalitas kinestetik akan memiliki proses belajar lebih baik melalui gerakan atau sentuhan. Ciri-ciri orang dengan gaya belajar kinestetik adalah:

  • Berorientasi fisik
  • Banyak bergerak
  • Menghafal dengan cara berjalan dan melihat
  • Belajar melalui praktik
  • Banyak menggunakan isyarat tubuh

Tips Belajar Sehari-hari

Nah, setelah kalian mengetahui gaya belajar apa yang cocok untuk diri kalian, ada juga tips untuk setiap gaya belajar yang bisa kalian gunakan untuk menyesuaikan diri dengan proses belajar di kehidupan sehari-hari

1. Untuk Gaya Belajar Visual

  • Menggambarkan informasi dengan membuat diagram, simbol dan gambar berwarna dalam catatan.
  • Membuat pembuatan mind map/ peta konsep untuk membantu memahami “gambaran keseluruhan” dari suatu konsep.
  • Gunakan media pembelajaran berupa buku, majalah, poster, Komputer/LCD, Kolase, highlighting tulisan dengan warna menarik.

2. Untuk Gaya Belajar Auditorial

  • Gunakan teknik pengulangan atau menyebutkan kembali konsep dan petunjuk yang dapat dilakukan dengan metode tanya jawab.
  • Membuat “jembatan keledai” dalam bentuk lagu untuk mempermudah mengingat konsep kunci.
  • Melibatkan musik dalam pembelajaran.

3. Untuk Gaya Belajar Kinestetik

  • Gunakan media pembelajaran/ alat bantu saat belajar.
  • Membuat peta pikiran dengan melibatkan aktivitas fisik.
  • Mengikuti beberapa proyek terapan atau simulasi untuk mendapatkan pemahaman lebih baik.

Referensi :

  1. Mangunsong, F. & Indianti, W. (2006). Sukses Belajar di Perguruan Tinggi (pp. 107-128). Yogyakarta: PANDUAN.
  2. Sari, A. K. (2014). Analisis Karakteristik Gaya Belajar VAK (Visual, Auditorial, Kinestetik) Mahasiswa Pendidikan Informatika Angkatan 2014. Edutic-Scientific Journal of Informatics Education, 1(1).


Baca Juga :

  1. Bulimia Nervosa - Gangguan Makan, Memuntahkannya
  2. Emosi Unik Manusia, dan Regulasi Emosi

 

INSAN-Q
Ruko Bonakarta Blok A No. 30
Masigit, Jombang,
Kota Cilegon,
Banten 42415

 

        

 

INSAN-Q Home
Komp. BBS 3 Blok A4 No. 14
RT17/RW09, Ciwaduk,
Kota Cilegon,
Banten 42415